Kultwit: Kerispedia
16/09/2012 00:05:07 http://t.co/KuqujeHV Pada 2005 UNESCO memberi gelar: Masterpiece of the Oral and Intangible Heritage of Humanity kepada keris. #kerispedia
16/09/2012 00:05:41 Keris adalah asli nusantara, banyak ditemukan di daerah yang pernah dikuasai oleh Majapahit (Filipina, Kamboja, Brunei, dst). #kerispedia
16/09/2012 00:05:58 Keris tertua ditemukan pada abad ke-6 dan dikenal sebagai keris Buda, berbentuk pendek dan gemuk, masih tanpa pamor. #kerispedia
16/09/2012 00:06:34 Meski banyak ditemukan relief keris di candi Budha/Hindu di Jawa, tapi tidak ditemukan itu di candi di India dan negara lain. #kerispedia
16/09/2012 00:07:04 Di Mahabarata & Ramayana tidak ada senjata keris, hanya di pewayangan Jawa memunculkan ada keris, karena adanya adaptasi cerita. #kerispedia
16/09/2012 00:07:33 Keris lazimnya berukuran 33cm sampai 38cm. Jika ada yang lebih kecil dari 16cm itu namanya jimat keris, keris-kerisan. #kerispedia
16/09/2012 00:08:12 Keris yang terbuat dari bahan selain besi dan baja + campuran pamor, tidak dapat dikatakan sebagai keris. #kerispedia
16/09/2012 00:08:53 Keris bukan diciptakan sebagai alat pembunuh! Kata "pusaka" lebih kepada pengertian simbolik (spiritual, psikologi, dsb). #kerispedia
16/09/2012 00:09:07 Buktinya adalah sampai saat ini tidak pernah ada keris yang diasah atau ditajamkan. Meskipun tetap bisa dipakai untuk membunuh. #kerispedia
16/09/2012 00:11:49 Namun demikian keris dapat menjadi "sipat kandel" /penguat diri saat maju ke medan perang, berdagang, negosiasi, dan sejenisnya. #kerispedia
16/09/2012 00:12:07 "keris" yang di Iran dan Persia meskipun bentuknya mirip dan sebagai alat pembunuh, tidak memiliki syarat dasar pembuatan keris. #kerispedia
16/09/2012 00:12:36 Keris pastilah ditempa dari bahan campuran besi, baja dan pamor, sedangkan "keris" Iran dan Persia hanya besi atau baja saja. #kerispedia
16/09/2012 00:13:17 Simbol keris begitu kuatnya, sampai pewarisan tahta, pengukuhan utusan, ijin orang tua, belum sah jika tidak disertai keris. #kerispedia
16/09/2012 00:13:44 Bahkan jika pernikahan yang mempelai pria berhalangan hadir, tetap dianggap sah diwakili oleh kehadiran keris mempelai pria. #kerispedia
16/09/2012 00:14:43 Penyimbolan yang sangat penting itu, menjadikan keris sangat dihargai. Namun bagi pihak yang tidak mengerti, dianggap klenik. #kerispedia
16/09/2012 00:15:50 Bahan yang unik (meteorit/titanium/dsb) dan proses yang sulit (penempaan berlapis) membutuhkan keahlian dan keuletan luar biasa. #kerispedia
16/09/2012 00:16:17 Ketelitian sangat tinggi dibutuhkan dalam proses pembuatan keris, beda sedikit saja sudah berpengaruh pada nama dapur keris. #kerispedia
16/09/2012 00:17:28 Penyatuan logam dengan tingkat pemuaian beda, dengan sistem berlapis, adalah teknologi abad jadul masih digunakan hingga kini. #kerispedia
16/09/2012 00:17:49 Ternyata lapisan-lapisan tersebut (semacam plywood masa kini) menggunakan sistem 2 pangkat n, ada yang 64 lapis, 128 lapis, dst. #kerispedia
16/09/2012 00:18:19 Banyak disiplin ilmu terlibat dalam kerisologi: seni, budaya, sejarah, bahasa, metalurgi, sampai pada metafisik dan spiritual. #kerispedia
16/09/2012 00:19:08 Dari sisi seni, dapat diperhatikan estetika, tatahan, pegangan, bahkan warangka, indah untuk dipandang, apalagi dimengerti. #kerispedia
16/09/2012 00:20:14 Sisi budaya: menarik mempelajari cara menggunakan keris (sesuai momen yang terjadi) memiliki tata cara yang telah pakem. #kerispedia
16/09/2012 00:21:17 Sejarah: mempelajari keris otomatis mempelajari tangguh (masa) keris dibuat, mengerti urutan berdirinya kerajaan, dst. #kerispedia
16/09/2012 00:21:46 Dari sisi bahasa, karena menggunakan berbagai istilah jadul, akan memperkaya bahasa saat mempelajari keris. #kerispedia
16/09/2012 00:22:19 Dari sisi metalurgi, mempelajari keris berarti minimal tahu jenis logam pembentuk keris tersebut. Apakah dari besi cor, dll. #kerispedia
16/09/2012 00:22:59 Spiritual: Mpu adalah motivator agar manusia mendekatkan diri kepada penciptaNya, melalui pamor tertuang pada keris tersebut. #kerispedia
16/09/2012 00:23:39 Karena kurangnya pengertian, keris lebih terkenal sisi mistisnya saja. Hingga mempelajari keris dianggap belajar mistis. #kerispedia
16/09/2012 00:24:02 Memang ada keris yang bertuah, tetapi itu tidak dimonopoli oleh keris. Akik, sabuk, jubah juga dapat mengandung unsur tersebut. #kerispedia
16/09/2012 00:24:47 Mempelajari keris tidak berbenturan dengan agama. Justru patut dicurigai kenapa kita seakan "dilarang" mempelajari keris. #kerispedia
16/09/2012 00:24:56 Dan baru geger seandainya negara sebelah mengakui keris sebagai budaya mereka. #kerispedia
16/09/2012 00:25:09 Tahun 2006 ada 12 paguyuban keris, 2012 sudah ada 74 paguyuban di bawah naungan SNKI (Sekretariat Nasional Keris Indonesia). #kerispedia
16/09/2012 00:25:37 Di Bali sudah ada himbauan pemerintah untuk 1 keluarga minimal memiliki 1 bilah keris, wujud pelestarian budaya. Di Jawa? #kerispedia
16/09/2012 00:25:43 Kembali ke pertanyaan klasik: jika bukan kita yang memelihara keris, lalu siapa lagi? #kerispedia
16/09/2012 00:25:53 -end of kultwit, disarikan dari Ensiklopedi Keris oleh Bambang Harsrinuksmo. #kerispedia
Ada 2 komentar
halah.. lek gak dipancing ngene gak update blog :P
Balas Komentar IniMaklum, kan mantan blogger ;))
Balas Komentar Ini